Langsung ke konten utama

Cara Membuat Mangekyou Sharingan #2 di Photoshop

Setelah membuat postingan Cara Membuat Mangekyou Sharingan #1 di Photoshop, kali ini saya akan menjelaskan cara membuat mangekyou sharingan tipe ke-2. Bagi teman-teman yang belum membaca postingan sebelumnya, saya sarankan untuk membaca terlebih dahulu Cara Membuat Mangekyou Sharingan #1 di Photoshop.
Tampilan akhir Mangekyou Sharingan #2
  • Buat dua buah lingkaran merah dengan stroke warna hitam. Atur ketebalan stroke lingkaran besar: 8px dan lingkaran kecil 6px.


  • Gunakan Polygon tool untuk membuat shape bintang segi 3 di tengah-tengah kedua lingkaran tersebut. Ikuti setting Polygon tool seperti gambar dibawah ini.
Pilih Polygon tool

Ikuti setting Polygon tool seperti pada gambar!


Sehingga tampilan menjadi seperti ini
  • Tambahkan sebuah shape lingkaran merah kecil di tengah-tengah. Pastikan layer shape ini berada di tumpukan layer paling atas.

  • Sembunyikan semua layer shape kecuali layer lingkaran besar yang berada paling bawah.
  • Buat shape elips warna hitam di dalam shape lingkaran merah. Pastikan layer shape elips berada di antara layer shape lingkaran merah pertama dan kedua.

  • Aktifkan Direct Selection tool. Klik node sebelah kiri shape elips, lalu tekan [DEL] untuk menghapusnya. Selanjutnya shape elips ini disebut sebagai shape “semangka”.
    Aktifkan Direct Selestion tool


  • Tampilkan kembali layer shape yang disembunyikan. Gunakan Path Selection tool untuk menyesuaikan posisi shape semangka dengan sisi bagian atas shape bintang 3.
    Aktifkan Path Selection tool


  • Masih menggunakan Path Selection tool, buat salinan shape semangka sebanyak 2x, lalu atur posisinya seperti pada contoh gambar di bawah ini.
  • Tampak hasil akhir seperti gambar di bawah ini.
  • Selamat mencoba!
  • Download pamflet (file .psd) untuk memudahkan editing: Klik di sini!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa Itu Data Mining?

Cara pandang dan pengetahuan yang berbeda membuat para ahli memberikan definisi berbeda tentang Data Mining. Sebagian ahli menyatakan bahwa DM adalah langkah analisis terhadap proses penemuan pengetahuan di dalam basisdata atau knowledge discovery in databases  yang disingkat KDD. Pengetahuan bisa berupa pola data atau relasi antar data yang valid (yang tidak diketahui sebelumnya). DM merupakan gabungan sejumlah disiplin ilmu komputer, yang didefinisikan sebagai proses penemuan pola-pola baru dari kumpulan-kumpulan data sangat besar, meliputi metode-metode yang merupakan irisan dari artificial intelligence, machine learning, statistics, dan database systems . DM ditujukan untuk mengekstrak (mengambil intisari) pengetahuan dari sekumpulan data sehingga didapatkan struktur yang dapat dimengerti manusia serta meliputi basisdata dan managemen data, prapemrosesan data, pertimbangan model dan inferensi, ukuran ketertarikan, pertimbangan kompleksitas, pascapemrosesan terhadap struk

KENALI POTENSI DIRI

“ Sesungguhnya, Allah telah membagi amal hamba-Nya, sebagaimana Dia telah membagi rezeki mereka.”  - Imam Malik- Tak asing di telinga kita, sebuah kisah tentang Abdullah Al-Umari, seorang mujahid yang gemar beribadah. Suatu ketika, ia mengirim sebuah surat kepada Imam Malik, mengajaknya untuk menyibukkan diri dengan amal-amal sunnah. Bersama-sama berperang di jalan Allah, memperluas wilayah Islam, dan melakukan amal ibadah luar biasa lainnya yang ia lakukan. Ia mengatakan bahwa debu-debu di medan jihad lebih baik daripada duduk di masjid menyebarkan ilmu sebagaimana yang rutin Imam Malik lakukan di kota Nabi. Apa kata Imam Malik, sang imam darul hijrah? Sungguh, sebuah jawaban cerdas nan bijaksana yang layak ditulis dengan tinta emas. “Sesungguhnya, Allah telah membagi amal hamba-Nya, sebagaimana Dia telah membagi rezeki mereka. Bisa jaid seseorang dimudahkan oleh Allah mengerjakan salat sunnah, tapi tidak untuk puasa sunnah. Bisa saja seseorang dimudahkan untuk menyedekahkan ha

Cara Menyetem Gitar Untuk Pemula yang Sangat Mudah

Salah satu hal yang bikin mood bermain gitar menurun yaitu gitarnya fals (alias ngga nyetem). Tapi itu hanya berlaku bagi yang belum bisa menyetem gitar ;). Nah, maka dari itu saya ingin mencoba share bagaimana cara menyetem gitar manual dengan mudah. Sebenarnya ada berbagai metode yang bisa dilakukan untuk menyetem gitar ini. Tapi dari sekian metode yang sudah saya coba, menurut saya metode inilah yang paling simpel dan mudah untuk dipraktekkan khususnya bagi pemula. Langkah pertama , kita tentukan terlebih dahulu nada senar ke-6 (senar yang paling atas). Sesuaikan dengan feeling teman-teman (bebas). Tapi jangan terlalu rendah dan juga jangan terlalu tinggi. Kalau senar ke-6 nya terlalu tinggi atau terlalu kencang, khawatir senar yang lainnya putus karena senar ke-6 inilah yang akan menentukan nada gitar kita. Tapi kalau kerendahan juga nanti suaranya kurang enak didengar. Setelah melakukan langkah tersebut, ikuti langkah-langkah berikut ini: Beress deh nyetem gi